UPACARA MEMPERINGATI HARI ULANG TAHUN KOTA BIMA KE 23

Dppkb, 11 April 2025

Pemerintah Kota Bima Kamis, 10 April 2025 menggelar Upacara dalam rangka memperingati hari Ulang tahun kota bima yang ke 23 Tahun 2025 yang bertempat di Halaman Kantor Walikota kota Bima. Bertindak Sebagai Inspektur Upacara adalah Bapak Walikota Bima H. A.Rahman H.Abidin, SE. Kegiatan ini dihadiri Oleh Sejumlah Kepala Daerah yang ada di Provinsi NTB. Di antaranya Wakil Gubernur NTB Hj. Indah Damayanti Putri, SE, Bupati dan Wakil Bupati Bima, Bupati Dompu dan lainnya. Pada Peringatan Hari Ulang Tahun Kota Bima Tahun ini mengusung Tema "Kota Bima maju, bermartabat dan berkelanjutan". 

#hutkotabimake23

#dppkb

#berencanaitukeren