Fasilitasi Pengumpulan Dan Updating Data Di Rumah Data Kependudukan (Rumah DataKu)

Dppkb, 05 Oktober 2023

Bidang Pengendalian Penduduk, Penyuluhan dan penggerakan KB Dinas pengendalian penduduk dan keluarga berencana kota bima memfasilitasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Pokja Pengendalian Penduduk Perwakilan BKKBN Provinsi NTB Kamis, 05 Oktober 2023 bertempat di Aula Pertemuan Balai Penyuluhan KB Kecamatan raba. Mewakili Ibu Kadis, Sekretaris Dinas PPKB Hj.Dewi Triyani, S.Sos.M.Si membuka secara resmi kegiatan ini. dalam arahannya beliau mengharapkan pada penyuluh kb yang mempunyai rumah dataku agar tetap melakukan updating data dan rumah data yang statusnya belum paripurna agar dapat menyelesaikan dan mepmproses agar sisa rumah data yang belum dapat ditingkatkan menjadi paripurna semua sampai akhir Tahun sehingga semua Rumah data di kota bima statusnya bisa paripurna semua sesuai dengan target Pro PN yang diberikan oleh Pusat Dan Provinsi.  Nara sumber kegiatan adalah ketua Pokja DalDuk Bapak Lalu Sten Kusumaredi, S.Kom.MM. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh PKB/PLKB, Ketua dan pengurus Rumah Data dan unsur OPD KB. Pak sten mengharapkan pada peserta kegiatan agar mempertajam dan menguatkan kembali data-data yang ada di rumah dataku sehingga akan bermanfaat bagi pemerintah maupun masyarakat dalam memanfaatkan data. selanjutnya kegiatan di tutup secara resmi oleh kepala Bidang P4KB muhamad Ilham, S.KM.

#rumahdataku

#dalduk

#berencanaitukeren