Kegiatan Minum Tablet Tambah darah (TTD) Bersama Di SMKN 3 Kota Bima Sebagai Bentuk Upaya Pencegahan Stunting

Dppkb, 01 Maret 2023

Dinas PP & KB Kota Bima pada hari Selasa, 28 Pebruari 2023. Bertempat di aula SMKN 3 Kota Bima telah berlangsung kegiatan  Minum Tablet Tambah Darah (TTD) secara bersama bagi remaja putri. Kegiatan dimaksudkan sebagai upaya mencegah sekaligus memutus mata rantai kasus Stunting di Kota Bima. Kegiatan dibuka langsung oleh Kepala Dinas PP & KB Kota Bima ibu Nurjanah, S. Sos. yang diwakili oleh Kabid K3 Muhammad Ikbal, SKM. MKM. beserta jajaran DPPKB lainnya. Dalam sambutannya Kadis PP & KB berpesan agar para remaja putri agar selalu menjaga kesehatannya dengan rajin mengkonsumsi makanan dan minuman yang bergizi serta rutin minum suplemen penambah darah seperti tablet tambah darah (TTD), hal tersebut penting sebagai bentuk pencegahan diri dari terjadinya Anemia yang dapat berdampak pada turunnya kondisi kesehatan, gampang sakit serta dapat terjadi Stunting pada keturunan jika tidak segera dicegah. Apalagi siklus menstruasi pada remaja putri semakin potensial meningkatkan resiko tersebut dan minum TTD adalah salah satu solusi jitu menghindari dari masalah kesehatan tersebut, demikian ibu Kadis dalam amanatnya. Disamping Kadis DPPKB, hadir juga Kepala SMKN 3 selaku tuan rumah, Ketua Lembaga Perlindungan Anak Kota Bima, Kepala Puskesmas Mpunda   serta rombongan ibu-ibu Dharma wanita SMKN 3. Mereka sekaligus memberikan penyuluhan tentang pernikahan dini, kesehatan remaja, manfaat TTD, dan lain-lain. Kegiatan yang berlangsung santai tapi serius tersebut ditutup dengan acara minum TTD bersama oleh peserta pertemuan yakni siswi-siswi remaja putri SMKN 1 sejumlah 100 orang. Selanjutnya kegiatan yang sama akan dilanjutkan ke 12 SMA/Sederajat lainnya di Kota Bima seminggu ke depan. Dan sukseknya kegiatan ini berkat kerjasama serta dukungan dari Dinas Kesehatan Kota Bima dan Forum Genre Kota Bima.

#SehatKotaBima

#KotaBimaBebasStunting