PERTEMUAN MINI LOKAKARYA PERCEPATAN PENURUNAN STUNTING TINGKAT KECAMATAN SE KOTA BIMA TAHUN 2022
dPPKB, 27 sEPTEMBER 2022
Dinas Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana menggelar pertemuan mini lokakarya percepatan penurunan stunting tingkat Kecamatan se Kota Bima, kegiatan yang digelar di aula DPPKB ini di hadiri oleh Unsur TPK, Perwakilan Bidan Ahli Gizi, KUA, Unsur Camat dan penyuluh KB. Kadis PPKB Ibu Nurjanah, S.Sos dalam arahannya menyampaikan bahwa salah satu tujuan yang ingin di capai dalam pertemuan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam upaya menyikapi stunting dan peran TPPS dalam mencegah stunting di Kota Bima. di samping itu kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi program bangga kencana di tingkat kecamatan dalam upaya mencegah stunting.
#berencana itu keren
#ayo kita cegah keluarga dari stunting